Categories
Kesehatan

Apotek Online Terbaik di Indonesia Lifepack.id

Indonesia sudah termasuk dalam zona merah penyebaran covid 19. Sehingga Pemerintah Indonesia melakukan upaya yang tegas untuk menerapkan social distancing atau jaga jarak sosial yaitu dengan bekerja dan beraktivitas dari rumah. Banyak sekali tempat-tempat umum seperti sekolah, kantor, tempat ibadah hingga tempat wisata ditutup dalam waktu yang belum ditentukan.

Tetapi hanya ini jalan keluar yang harus Perintah Indonesia jalankan untulk mencegah penularan virus korona secara efektif. Tidak hanya negara Indonesia tetapi banyak negara yang lebih dulu sudah nenerapkan lockdown atau membatasi masuk keluarnya orang dari areanya. Sehingga menyebabkan efek samping kepada masyarakat dengan terbatasnya aktivitas dan mobilitasnya.

Dengan terjadinya pandemi covid 19 ini, masyarakan Indonesia berlomba-lomba menjaga kesehatan dengan berolahraga, mengonsumsi makanan sehat, dan menyediakan obat-obatan dan vitamin yang mereka perlukan selama berkegiatan di rumah. ini adalah bentuk upaya masyarakat agar tidak terpapar covid 19, dikarenakan banyak rumah sakit dan apotek yang mengalami kendala dengan membludaknya kebutuhan akan pengobatan dan jumlah penderita covid-19 ini.

Sehingga masyarakat yang memiliki penyakit lainnya juga merasa kesulitan untuk mendapatkan pengobatan dan obat-obat yang dibutuhkan. Hal inilah yang membuat CEO Indopasifik Teknologi Medika Indonesia, Natali Ardianto melakukan gebrakan baru dengan meluncurkan aplikasi baru dengan layanan kesehatan apotik online bernama Lifepack. Padahal beberapa bulan yang lalu PT ITMI ini meluncurkan Jovee sebagai aplikasi yang menyediakan suplemen kesehatan yang dibuat sesuai pola hidup pelanggan.

Apotek Digital Lifepack

Lifepack merupakan sebuah apotek online yang menawarkan layanan lengkap dan didukung oleh tim dokter dan apoteker yang berpengalaman. Sehingga masyarakat tidak perlu lagi mengantri, mengatur, dan kehabisan obat. Lifepack mengimplementasikan “Good Pharmacy Practice” denagn memberikan layanan kesehatan yang baik dan pasien tidak akan merasa ribet dalam mengatur obat. Lifepack membuat semuanya menjadi mudah dan lebih praktis untuk mengonsumsi obat sesuai jadwal.

Bagi Anda yang tidak memiliki resep dokter Lifepack memberikan layanan fitur konsultasi dengan dokter secara online. Lifepack akan menyediakan obat secara lansung dan cepat dan Anda bisa mendapatkan obat dalam waktu maksimal 4 jam dari pemesanan.

Yang membedakan aplikasi kesehatan lifepack dengan aplikasi kesehatan lain adalah Anda dapat berlangganan obat untuk penyakit kronis sesuai dengan resep dokter. Dan Anda akan mendapat reminder untuk jadwal minum obat. Dan yang menjadi istimewanya aplikasi Lifepack akan mencatat riwayat medis Anda dan minum obat Anda.

Lifepack menjamin keaslian obat kepada pasian, karena obat berasal dari distributor langsung tanpa melibatkan pihak ketiga. Anda jadi tidak perlu mengkhawatirkannya, serta apapun data privasi Anda akan aman. Pengantaran paket obat juga sangat diperhatikan secara khusus, obat masih tersegel rapih dan Lifepack pun menggunakan pengemasan khusus.

Dokter yang terdaftar di aplikasi Lifepack adalah dokter yang memiliki Surat Izin Praktek (SIP) dan tergabung dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI). Jadi Anda tidak perlu ragu saat Anda memelukan obat ataupun ingin berkonsultasi dengan dokter secara online. Ini adalah salah satu solusi terbaik bagi Anda yang ingin membeli obat atau yang ingin ke dokter tapi tidak bisa.

Saat ini, Lifepack sudah dapat dijangkau oleh masyarakat Jakarta dan tangerang. Layanan aplikasi Lifepack tidak memungut bayaran apapun, Anda hanya perlu membayar obat yang Anda pesan saja. Aplikasi ini sudah dapat di donwload di Playstore dan Appstore. Lifepack juga dapat diakses melalui website resmi www.lifepack.id

Categories
Obat

Dulcolax Tablet untuk Penyakit Sambelit

Dulcolax tablet merupakan tablet salut enterik yang dibuat khusus untuk tahan terhadap cairan lambung dan usus halus. Sebagai obat pencahar mengatasi sambelit, menurut akronregister, obat ini juga merangsang pergerakan usus besar agar mudah mengeluarkan kotoran atau BAB. Karena terdapat kandungan zat aktif bisacodyl.

baca juga: Obat untuk Atasi Sariawan

Obat ini dapat dibeli secara bebas tanpa harus resep dokter terlebih dahulu. Dulcolax tablet berisikan dengan 2 kemasan dipasaran, yaitu :

  • 10 tablet 5 mg.
  • 4 tablet 5 mg.

Dosis penggunaan obat dulcolax tablet pun disesuaikan dengan usia pasien, yaitu :

  • Untuk pengobatan :

Dewasa 5-10 mg pada malam hari.

Anak-anak berusia 6-10 tahun 5 mg pada malam hari.

  • Untuk pengosongan pramedis :

Dewasa : 10 mg diberikan sebelum tidur malam selama 2 hari.

Anak-anak : 5 mg diberikan sebelum tidur malam selama 2 hari.

Indikasi

Kegunaan dulcolax adalah untuk mengatasi sulitnya buang air besar atau sambelit dan untuk mengosongkan isi perut sebelum prosedur operasi, colonoscopy, endosocopy, x-ray, atau prosedur pada usus lainnya.

Kontraindikasi

Bagi penderita hipersensitivitas/alergi terhadap bisacodyl jangan menggunakan obat ini dan hindari pemakaian obat pada bedah perut akut, penderita obstruksi usus, obstruksi ileus, perforasi usus, toksik kolitis, toksik megakolon, inflammatory bowel disease akut, apendisitis, dan dehidrasi berat.

Efek samping

Obat dulcolax tablet akan mengakibatkan beberapa efek samping, yaitu :

  • Terjadinya gangguan pada saluran pencernaan seperti rasa tidak nyaman atau kram perut.
  • Pada pengguna jangka panjang, obat ini akan menyebabkan diare seperti hipokalemia. Sehingga butuh pengawasan dari dokter.
  • Gripping terasa cengkraman dalam perut maupun otot.

Obat dulcolax bagi wanita hamil diperbolehkan setelah Anda sudah melewati trisemester pertama dan setelah berkonsultasi kepada dokter. Dan jika dikonsumsikan harus yang benar-benar membutuhkan, serta harus melakukan perubahan pola makan terlebih dahulu dengan mengonsumsi makanan yang berserat tinggi.

Yang perlu diperhatikan saat mengonsumsi obat dulcolax tablet ini adalah :

  • Penggunaan obat pencahar termasuk obat dulcolax (bisacodyl) pada anak-anak sebaiknya dihindari dikhususkan usia 6 tahun kebawah. Kecuali telah mendapat resep dari dokter yang mengetahui dengan pasti kondisi anak tersebut. Perlu diketahui bahwa, frekuensi buang air besar yang jarang sangat biasa pada bayi. Hal ini dikarenakan bayi masih mengonsumsi jenis makanan dengan sedikit variasi yaitu susu saja atau kurangnya asupan cairan dan makanan yang berserat. Jika bayi Anda diberikan tambahan asupan makanan yang berseran dan peningkatan pemberian cairan dan tetap saja tidak mendapatkan hasil yang memuaskan. Obat pencahar osmotik seperti laktulosa atau obat pencahar pembentuk massa tinja seperti metilselulosa bisa menjadi pilihan.
  • Untuk mendapat efek obat yang cepat, gunakan obat saat perut Anda sedang kosong atau sebelum makan Anda minum obat dulcolax tablet.
  • Tidak ada data bisacodyl diekskresikan ke dalam air susu ibu  (ASI)

Interaksi obat

Jangan mengonsumsi obat dulcolax setidaknya 1 jam setelah penggunaan obat-obat antasida, susu atau produk-produk yang mengandung susu.

Dosis

Berikut dosis obat dulcolax tablet (bisacodyl) :

  • Untuk pengobatan

Dewasa : 5-10 mg 1 kali sehari pada malam hari.

Anak-anak (6-10 tahun) : 5 mg 1 kali sehari pada malam hari.

  • Untuk pengosongan pramedis

Dewasa : 10 mg sekali sehari sebelum tidur selama 2 hari.

Anak-anak (6-10 tahun) : 5 mg sekali sehari sebelum tidur selama 2 hari.

Demikian informasi yang dapat kami berikan terkait dengan obat dulcolax tablet untuk Anda, semoga bisa memberikan manfaat untuk Anda.

Categories
Obat

Mengatasi Sakit Sambelit dengan Dulcolax

Dulcolax merupakan obat untuk mengatasi masalah konstipasi atau susah buang air besar yang biasa disebut dengan sambelit. Obat pencahar yang mengandung bisacodyl ini tersedia dalam bentuk tablet 5 mg bisacodyl untuk diminum dan kapsul 10 mg bisacodyl yang dimasukan ke dalam melalui dubur (supositoria).

Fungsi dari bisacodyl ini yaitu berguna untuk mengatasi sambelit dengan cara merangsang saraf enterik sehingga mengakibatkan kontraksi kolon (usus besar). Selain itu juga untuk membersihkan dan mengosongkan isi usus besar sebelum dilakukan tindakan medis atau operasi di area perut.

baca juga: Obat untuk Penyakit Gondongan

.obat ini dapat digunakan oleh orang dewasa dan anak-anak. Dengan dosis yang berbeda-beda pada tiap pasiennya. Berikut dosis yang biasa dianjurkan berdasarkan usia pasien :

  1. Dewasa.

Tablet :

  • Untuk pengobatan, dosis yang dianjurkan adalah 5-10 mg diminum sekali sehari pada malam hari.
  • Untuk pengosongan perut pramedikal, dosis yang dianjurkan 10 mg diminum sekali pada malam hari dan digunakan selama 2 hari sebelum prosedur media

Supositoria :

  • Untuk pengobatan, dosis yang dianjurkan adalah satu supositoria (10 mg) dimasukan seluruhnya melalui dubur.
  • Untuk pengosongan perut pramedikal, dosis yang dianjurkan satu supositoria (10 mg) yang diberikan 1 jam sebelum prosedur medis.
  • Anak-anak
  • Penggunaan tablet dianjurkan 5 mg diminumsekali sehari pada malam hari
  • Penggunaan supositoria dianjurkan 5 mg dimasukan kedalam melalui dubur.

Untuk dibawah anak dibawah 6 tahun lebih baik dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. Jangan menggunakan obat dulcolax melebihi dosis yang dianjurkan, serta tidak boleh digunakan lebih dari 7 hari kecuali sudah konsultasi dan mendapat persetujuan dari dokter. Obat dulcolax tablet dikonsumsi tanpa harus dikunyah atau dihancurkan terlebih dahulu, proses efek dari obat dulcolax akan terasa setelah 6-12  jam sehabis meminum obat tersebut.

Obat dulcolax supositoria digunakan dengan cara cuci tangan terlebih dahulu sebelum ataupun sesudah menggunakan obat tersebut. Untuk memasukan obat dulcolax dianjurkan berbaring menyamping ke bagian kiri berada dibawah dan tekuk tungkai kanan (seperti ingin memeluk tungkai kanan). Kemudian, masukan kapsul perlahan dengan ujung yang rucing masuk terlebih dahulu.

Setelah obat masuk, Anda dianjurkan tetap berbaring selama 15-20 menit hingga efek rasa ingin buang air besarnya muncul. Bila efek obat dulcolax tidak muncul rasa ingin BAB, maka disarankan hubungi segera dokter Anda.

Efek samping

Obat dulcolax terdapat sejumlah efek samping yang bila digunakan akan muncul, sebagai berikut :

  • Sensasi terbakar mengakibatkan iritasi di dubur
  • Lemas
  • Diare
  • Nyeri atau kram perut
  • Mual, muntah, dan diare terus menerus
  • Kram otot
  • Kram perut
  • Gangguan elektrolit
  • Urine yang keluar sedikit
  • Vertigo
  • Jantung berdebar
  • BAB darah
  • Hioerkalemia
  • Susah bernafas
  • Pingsan
  • Alergi dan ruam

Obat dulcolax tidak diperuntukan dikonsumi untuk orang-orang yang memiliki penyakit lain, seperti :

  • Memiliki hipersensitif atau alergi terhadap kandungan obat ini.
  • Hindari juga pemakaian obat ini pada operasi perut akut.
  • Wanita hamil dan ibu menyusui.
  • Penderita obstruksi usus (penyumbatan dalam usus).
  • Mengalami obstruksi ileus.
  • Menderita penyakit perforasi usus.
  • Pasien kolitis toksik ( inflamasi di usus besar)
  • Pasien radang usus akut.
  • Mengalami radang usus buntu (appendectomy).
  • Mengalami dehidrasi berat.
  • Intoleransi terhadap laktosa atau sukrosa.

Demikianlah penjelasan mengenai obat dulcolax dari segi fungsi, dosis, efek samping, dan kotraindikasi. Semoga penjelasan ini bermanfaat bagi Anda, bila memang kurang lengkap infomarsi dari kami. Anda dapat segera menghubungi dokter Anda.

Categories
Event

Webinar Kesehatan Terbaru Terbesar di Indonesia

Webinar terbaru yang mengusung tema kesehatan baru-baru ini banyak diminati masyarakat Indonesia. Melihat keadaan Indonesia yang sedang menuju kondisi New Normal dari pandemi covid 19, ini bisa menjadi solusi pengetahuan baru bagi masyarakan Indonesia. Karena seminar konvensional tidak dihimbaukan untuk dilaksanakan untuk mencegah kerumunan massa.

Webinar terbaru bernama We The Health. Event wethehealth.com ini merupakan seminar kesehatan terbesar pertama  di Indonesia yang mengadakan acara diskusi secara online dengan mengaitkan health public of solution. Web seminar kesehatan yang akan dilangsungkan pada tanggal 27 Juni 2020 merupakan gagasan dari Jovee dengan Lifepack.  

Selain itu, akan ada pembicara-pembicara kompeten yang akan memberikan materi luar biasa tentang kesehatan. Kenapa tentang kesehatan ini penting dibahas dimasa ini? Karena memang sudah jelas bahwa masyarakan Indonesia sedang terjangkit wabah virus corona. Sehingga materi-materi akan sangat pas untuk kita dengarkan dan dapat menjadi solusi bagi kita kedepannya untuk tetap menjaga kesehatan diri sendiri.

Berikut pelaksanaan, materi dan pembicara webinar terbaru dari We The Health :

  • Peran Swasta dalam Peningkatan Kualitas Pelayanan Sektor Kesehatan di Daerah.

Pembicara :

  1. DR. H. Emil Elistianto Dardak M.sc, Wakil Gubenur Jawa Timur.
  2. H. Mochamad Nur Arifin, Bupati Trenggalek.
  3. Kementrian Kesehatan.
  4. Natali Ardianto. CEO Lifepack & Jovee.

Acara 27 Juni 2020, pukul 09.00-10.00 WIB.

  • Diabetes Mellitus : Strategi dan Manajemen Terkini.

Pembicara :

  1. Dr. Tri Juli Edi Tarigan, Sp., KEMD., FINASIM.
  2. Ns. Ahmad Hasyim W. S. Kep., M.Ng.
  3. Ernawati, S.Kp., M.Kep., Sp.KMB.
  4. Ns, Widya (Moderator)

Acara 27 Juni 2020, pukul 09.00-12.00 WIB.

  • Pentingnya Mengelola Stres Pada Pandemi.

Pembicara : Ade Binarko, Founder Sehatmental.id.

Acara 27 Juni 2020, pukul 10.00-12.00 WIB.

  • Kiat Menjaga Kebugaran Tubuh dan Awet Muda.

Pembicara : puspa Dewi, Influencer & Enterpreneur.

Acara 27 Juni 2020, pukul 10.00-11.45 WIB.

  • Rutinitas untuk Ibu Hamil di Waktu New Normal.

Pembicara : dr. Darrell Fernando, DpOG, Obgyn Specialist.

Acara 27 Juni 2020, pukul 13.00-14.45 WIB

  • Tips Menjaga Kesehatan Kulit dari Dalam.

Pembicara : dr. Listya Paramita, SpKK, Dermatology & Venereology Specialist.

Acara 27 Juni 2020, pukul 13.00-14.45 WIB.

  • Persiapan dan Adaptasi Menghadapi Rutinitas di New Normal.

Pembicara : dr. Jaka Pradipta, Sp.P, Pulmonologi Specialist.

Acara 27 Juni 2020, pukul 15.00-16.45 WIB

  • Dampak Pandemi Untuk Pola Aktivitas Seksual. New Normal yang Harus Diwaspadai.

Pembicara : dr. Robbi Asri Wicaksono, SpOG, Obstetrician & Gynecologist Support Vaginismus.

Acara 27 Juni 2020, pukul 15.00-16.45 WIB.

Itulah penjabaran acara, tema materi, dan pembicara yang akan hadir di webinar terbaru We The Health nanti. Acara ini tidak sama sekali dikenakan biaya yaitu gratis (free), Anda cukup masuk dalam web situs wethehealth.com. Lalu register, isi data Anda ( Nama, Nomor handphone, dan Email). Anda pun akan bergabung menjadi anggota, pilih materi apa saja yang ingin Anda ikuti.

Nanti Anda akan mendapatkan E-materi untuk dipelajari. Anda hanya cukup mempersiapkan buku catatan dan bolpoin untuk mencatat hal-hal penting, serta yang penting adalah akses internet yang memadai. Demikian infomarsi yang kami sampaikan semoga membantu Anda yang ingin mengetahui solusi yang baik bagi kesehatan Anda di masa pandemi covid 19 ini melalui webinar.

Categories
Event

Webinar Dokter Membahas Manajemen Diabetes Melitus

Salah satu persoalan yang banyak dicari jawabannya oleh masyarakat adalah terkait penanganan pasien diabetes mellitus. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa permasalahan diabetes mellitus di Indonesia dari tahun ke tahun terus meningkat. Bahkan lebih parahnya lagi kini pasien tidak hanya berasal dari kalangan orang dewasa namun juga anak – anak. Lantas, bagaimana cara kita menyikapinya? Temukan jawabannya hanya di webinar dokter We The Health tahun 2020 ini!

Fakta Mengenai Kasus Diabetes di Indonesia

Tahukah Anda bahwa Indonesia ternyata menduduki peringkat kedua menurut data WHO sebagai negara dengan jumlah penderita diabetes terbesar di Asia. Sementara nomor satu penderita diabetes di Asia terbanyak dihuni oleh India. Data ini tentu sangat mengagetkan dan memberi peringatan kepada kita semua bahwa menjaga kesehatan tubuh dari ancaman glukosa tinggi sangat penting.

Bahkan menurut prediksi oleh WHO jika melihat pertumbuhan penderita diabetes di tanah air kemungkinan pada tahun 2030 Indonesia akan memiliki 21 juta penderita diabetes. Dari 90 persen penderita diabetes, 90 persennya mengalami diabetes tipe 2 yang kondisinya jauh lebih berat ketimbang diabetes tipe pertama.

Diabetes pertama disebabkan oleh faktor genetic sementara tipe 2 bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor. Bahkan tidak semua penderita diabetes tipe 2 mengetahui bahwa ia menderita diabetes. Salah satu faktor yang menyebabkan munculnya diabetes tipe 2 adalah karena berat badan yang berlebih.

Berat badan berlebih bisa disebabkan oleh kurang beraktivitas fisik serta makan makanan instan tinggi gula. Untuk itulah sangat penting agar Anda memahami strategi dan manajemen menghadapi diabetes mellitus langsung dari ahlinya.

Ikuti Webinar Kesehatan dengan Topik Manajemen Diabetes Melitus Gratis!

Webinar dokter We The Health akan diisi oleh berbagai dokter spesialis dan dokter umum serta praktisi kesehatan lainnya seperti perawat. Tahun 2020 ini We The Health akan mengangkat berbagai macam topik yang sangat krusial bagi masyarakat baik itu yang berkaitan dengan pandemi Covid 19 ataupun isu kesehatan lain seperti diabetes mellitus.

Salah satu topik yang akan dibahas selama 3 jam penuh dari pukul 9 sampai 12 adalah topik strategi dan manajemen terkini untuk diabetes mellitus. Webinar ini akan diisi oleh tiga orang tenaga medis dan praktisi kesehatan yakni:

  • dr. Tri Juli Edi Tarigan, Sp.PD., KEMD
  • Ns. Ahmad Hasyim W. M.Kep, M.Ng
  • Ernawati, S.Kp, M.Kep, Sp.KMB

Ada tiga subtema yang akan dibahas di dalam webinar kesehatan ini yakni cara manajemen terbaru untuk penderita diabetes mellitus, panduan nutrisi serta penatalaksanaan perawatan bagi penderita diabetes mellitus yang dirawat di rumah, serta perawatan luka dan penatalaksanaan pencegahan luka bagi penderita diabetes mellitus.

Sekilas Mengenai Webinar We The Health

Webinar We The Health diselenggarakan oleh Jovee X dan Lifepack di platform wethehealth.com. Platform ini adalah platform pertama di Indonesia yang mengkhususkan pembahasan pada konferens kesehatan. Webinar ini akan diadakan pada tanggal 27 Juni 2020 sejak pukul 09.00 hingga pukul 17.00 sore. Webinar ini menghadirkan lebih dari 10 pembicara serta mengangkat 7 topik.

Kelompok pasien dengan penyakit diabetes mellitus adalah kelompok masyarakat yang sangat riskan apabila tidak menjalani gaya hidup yang disarankan. Apalagi di tengah banyaknya kabar dan berita terkait diabetes mellitus yang beredar dikhawatirkan justru membuat masyarakat mengambil tindakan yang salah. Untuk itulah temukan jawaban atas segala kebimbangan dan kebingungan Anda dengan mengikuti webinar dari We The Health di laman ini https://wethehealth.com. Daftarkan diri Anda sekarang juga!

Categories
Kesehatan

Yang Perlu Diketahui Tentang Apotek Online Lifepack.Id

Belanja obat tidak hanya bisa dilakukan secara offline. Karena secara online sekalipun masih bisa dilakukan. Nah, untuk membeli obat semacam ini, sudah ada apotek online lifepack.id yang selalu siap melayani.

Keuntungan Berbelanja Obat di Apotek Online

Membeli obat di apotek online lebih menguntungkan dibandingkan berbelanja offline. Bahkan dari segi stock obat jumlahnya jauh lebih banyak dengan kualitas yang kadang lebih tinggi. Berikut ini dijelaskan keuntungan-keuntungan yang lainnya:

1. Tidak Perlu Antri

Jika membeli obat secara offline biasanya pembeli antri sekalipun jumlah obat yang dibeli tidak terlalu banyak. Maka dari itu, jika membeli secara online, pembeli tidak perlu antri lagi karena obat akan langsung dikirim ke rumah pembeli.

2. Mengenal Detil Obat Secara Lengkap

Jika membeli di apotek biasa, umumnya pembeli hanya tahu detil obat yang dipesannya saja serta beberapa obat yang ada di etalase. Namun, jika berbelanja obat secara online, terutama di apotek online Lifepack.id, tentu detail produk yang diketahui jauh lebih banyak.

Karena umumnya, semua foto obat dan review lengkap di-publish di dalam situsnya. Sehingga pembeli tinggal membaca saja, lalu membeli obat yang dosis serta manfaatnya cocok.

3. Harga Jauh Lebih Murah

Obat yang dijual secara online umumnya memiliki banderol harga yang lebih murah dibandingkan apotek offline. Hal ini disebabkan oleh distribusi produk yang tidak membutuhkan biaya besar akibat kedekatan lokasi dengan produsen pemasok.

Maka dari itu, belanja obat online tetap paling dianjurkan asalkan yang resmi dan diawasi oleh dokter profesional seperti Lifepack.id. Tentu dosisnya juga harus tepat dan memiliki indikasi yang cocok dengan penyakit yang diderita.

Ikuti Event Webinar Kesehatan Online Seru Ini

Apotek Online Lifepack.Id

Apotek Online Lifepack.id adalah jasa jual beli obat secara virtual yang dirilis oleh perusahaan PT Indopasifik Teknologi Medika Indonesia. Karena ini berbasis online, maka untuk bertransaksi membutuhkan software tertentu namanya adalah Lifepack.

Aplikasi ini sudah tersedia di Google Play maupun Play Store. Pembeli tinggal mengunduh dan meng-instal saja lalu dipasang di perangkat android. Setelah itu baru aplikasi bisa digunakan untuk memesan obat.

Layanan Jasa Apotek Online Lifepack.Id

Apotek online Lifepack.id, tidak hanya melayani transaksi jual beli obat saja, melainkan banyak jasa-jasa yang lainnya. Berikut jasa-jasa yang dimaksud:

1. Konsultasi Gratis dengan Dokter Spesialis Profesional

Layanan yang pertama adalah membuka konsultasi gratis yang dipandu oleh dokter spesialis profesional. Jangan khawatir, semua dokter mengantongi surat izin praktik serta tergabung ke dalam Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Selain itu, layanan ini buka non stop atau buka selama 24 jam dengan tanggapan yang sangat responsif. Tujuannya supaya pelanggan lebih puas dan merasa terbantukan dengan maksimal.

2. Layanan Penulisan Resep Obat dan Solusi Kesehatan

Layanan selanjutnya ialah pihak dokter dan apoteker Lifepack.id akan membantu menuliskan resep obat bagi pelanggan sesuai dengan penyakit yang menjadi keluhannya. Sehingga tidak ada kekhawatiran terjadinya over dosis maupun mal praktik perobatan.

3. Merilis Reminder Jadwal Minum Obat

Layanan berikutnya adalah merilis reminder jadwal minum obat secara digital. Dengan fitur ini, pembeli tidak akan lupa kapan waktu untuk minum obat yang sudah dipesan.

Tentu, dengan adanya fitur ini pula, obat akan benar-benar digunakan dengan semestinya sehingga atas seizin Allah peluang kesembuhan juga jauh lebih besar. Hasilnya akan berbeda jika pola minum tidak terjadwal dengan baik.

Jika membaca artikel ini, layanan apotek online Lifepack.id memang layak menjadi rujukan. Apalagi pengiriman hanya 4 jam saja sudah sampai di rumah dan sudah ada fasilitas free ongkir.

Categories
Event

Webinar Kesehatan Yang Bakal Heboh Tahun 2020

Webinar kesehatan We The Health dipastikan menjadi acara heboh di tahun 2020. Pasalnya, web seminar bertajuk Expected Attendees In 2020 ini menghadirkan pembicara handal yang akan menyampaikan materi-materi bermutu.

Acara ini juga bisa menjadi solusi pengetahuan baru di musim pandemi. Terutama ketika seminar konvensional dihimbau tidak dilakukan untuk mencegah kerumunan massa. Tentunya acara webinar rilisan Jovee x dengan Lifepack ini bisa menjadi rujukan.

Apa Itu We The Health?

We The Health adalah salah satu platform yang termuat di dalam situs wethehealth.com. Ini merupakan situs pertama di Indonesia yang mengadakan program acara web seminar kesehatan. Acara diskusi terkait health public of solution yang dijalankan secara online.

Situs ini dibangun oleh Jovee X dan Lifepack yang memang peduli terhadap iklim kesehatan terutama di Indonesia. Bahkan lifepack dianggap sebagai penyedia layanan apotek online nomor satu di nusantara.

Di situs inilah, nantinya webinar kesehatan akan dilangsungkan. Jadi para anggota tinggal bergabung di sana. Nantinya Anda akan mendapatkan materi digital yang bisa dipelajari sambil mendengarkan ceramah para narasumber.

Tujuan Web Seminar Kesehatan We The Health

Tujuan dari acara web seminar kesehatan tahun 2020 adalah untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses informasi terkait dengan kesehatan publik. Sedangkan untuk menghadiri diskusi secara offline sudah tidak memungkinkan akibat adanya pandemi.

Selain itu, diharapkan dari acara ini masyarakat bisa lebih tahu tentang cara menjaga kesehatan di musim pandemi. Termasuk memanajemen stres dan depresi yang kemungkinan terjadi sangat besar.

Dua tujuan inilah yang sejatinya menjadi dasar diadakannya acara web seminar di situs We The Health. Sebuah keinginan yang mulia dalam rangka menyebarkan informasi supaya masyarakat tetap sehat dan afiat.

Persiapan Mengikuti Acara Webinar Kesehatan We The Health

Karena ini adalah acara seminar virtual atau online, tentu persiapannya tidak sama dengan mengikuti seminar konvensional. Yang pastinya Anda harus memiliki perangkat yang tersambung ke internet, baik laptop, smartphone maupun komputer PC.

Karena dari perangkat itulah, anggota bisa mengakses acara termasuk melakukan diskusi dengan para narasumber. Pastikan pula loading internet berjalan lancar supaya ketika mendengarkan materi tidak terputus-putus.

Nantinya Anda tetap mendapatkan E-materi untuk dipelajari sekaligus sebagai sinopsis dari materi yang disampaikan. Sekalipun demikian, buku catatan dan bolpoin tetap perlu dipersiapkan untuk mencatat hal-hal penting yang mungkin tidak tercantum di dalam lembar materi.

Waktu Acara Webinar Kesehatan We The Health

Acara webinar kesehatan yang digagas Jovee X dengan Lifepack ini akan dilangsungkan pada tanggal 27 Juni 2020. Berarti jika dihitung mulai hari ini, masih tersisa sebelas hari untuk Anda bergabung menjadi anggota.

Acara dimulai jam 09.00 sampai jam 17.00 dengan konsep acara dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama dari 09.00 sampai jam 11.45. Setelah itu break lalu masuk pada sesi kedua yang dimulai dari jam 13.00 sampai jam 16.45.

Tema Materi yang Akan Diperbincangkan

Ada banyak tema dan topik yang akan menjadi materi di dalam web seminar ini. Semuanya bagus serta memiliki kadar pengetahuan yang cukup bermutu. Ini dia materi-materi yang dimaksud:

  • Peran Swasta dalam Peningkatan Kualitas Pelayanan Kesehatan di Daerah
  • Kiat Menjaga Tubuh Agar Sehat dan Awet Muda
  • Pentingnya Mengelola Stres Saat Pandemi
  • Tata Laksana Pencegahan dan Penanganan Luka Pada Pasien Diabetes
  • Rutinitas Ibu Hamil Saat Pandemi
  • Dampak Pandemi Untuk Pola Aktifitas Seksual
  • Dampak New Normal yang Harus Diwaspadai

Pemateri Acara Webinar Kesehatan We The Health

Untuk web seminar kesehatan Jovee x dan Lifepack kali ini diisi oleh para pemateri berkualitas dan kompeten sesuai keilmuannya masing-masing. Ini dia pemateri-pemateri yang dimaksud:

  • Bupati Kabupaten Banyuwangi
  • Ernawati , S.KP, M. Kep, Sp, KMB
  • dr. Darrell Fernando SpOG
  • dr. Tirta Mandira Hudhi
  • dr. Robbi Asri Wicaksono

Itulah review singkat tentang webinar kesehatan 2020 yang akan diadakan di situs wethehealth.com. Silakan bergabung menjadi anggotanya jika ingin mendapatkan informasi berharga terkait kesehatan di musim pandemi.

Categories
Obat Penyakit

Kenali Obat untuk Penyakit Gondongan dan Penyebabnya

Salah satu jenis penyakit yang banyak diderita oleh masyarakat di Indonesia adalah penyakit gondongan. Penyakit ini dalam penelusuran AkronRegister menyebabkan timbulnya bengkak pada salah satu bagian wajah. Bengkak ini menimbulkan rasa sakit atau nyeri saat Anda menelan makanan atau minuman. Tubuh pun mengalami demam yang cukup tinggi sebelumnya. Untuk mengobati penyakit ini bisa dilakukan dengan cara alami seperti di bawah ini.

Penyakit Gondongan dan Penyebabnya

Penyakit gondongan timbul akibat adanya infeksi oleh virus yang menyerang kelenjar parotis sehingga membengkak. Kelenjar parotis sendiri bekerja sebagai penghasil air liur. Sehingga serangan virus pada kelenjar parotis akan mempengaruhi produksi air liur pada tubuh. Virus yang menyerang kelenjar parotis disebut sebagai virus paramyxovirus.

baca juga: Obat Sariawan yang Alami

Virus paramyxovirus bisa menyebar dari satu orang ke orang lainnya melalui air liur yang keluar dari bersin maupun batuk. Penularan ke orang lain bisa terjadi baik secara langsung seperti terpapar air liur akibat batuk dan bersin penderita gondongan. Selain itu penularan juga bisa terjadi secara tidak langsung lewat barang yang telah terkontaminasi oleh virus paramyxovirus. Penularan lewat barang terjadi ketika air liur penderita menempel pada barang tersebut. 

Waktu yang dibutuhkan oleh virus paramyxovirus dalam menginfeksi inangnya yakni 14 hingga 25 hari. Virus ini pertama-tama akan masuk ke saluran pernapasan dan berkembang biak di kelenjar parotis. Gejala yang mungkin dirasakan penderita meliputi:

  • Sulit untuk menelan makanan bahkan minuman hingga menyebabkan penderita kehilangan nafsu makan
  • Saat mengunyah makanan merasakan rasa nyeri dan sakit di area dekat tenggorokan
  • Demam tinggi dengan suhu bisa melebihi 38 derajat Celcius
  • Kering pada area organ mulut 

Jenis Obat Alami untuk Penyakit Gondongan

Untuk mengurangi rasa sakit atau nyeri akibat penyakit gondongan bisa menggunakan bahan alami berikut.

  • Bawang Putih

Di dalam bawang putih terkandung zat aktif allicin yang memiliki manfaat untuk meningkatkan sistem daya tahan tubuh. Dengan konsumsi lebih banyak bawang putih, maka kondisi imunitas tubuh akan semakin baik dan penyakit gondongan akan lebih cepat sembuh. 

  • Jahe

Di dalam jahe terkandung minyak asiri yang memiliki kemampuan dalam menaikkan imunitas tubuh. Minyak asiri memiliki kemampuan sebagai anti peradangan yang dapat membuat rasa nyeri pun berkurang. 

  • Lidah Buaya

Pada seseorang yang mengalami gondongan, maka akan timbul bengkak pada salah satu sisi wajah. Lidah buaya dapat digunakan sebagai pereda bengkak di salah satu bagian wajah. Caranya cukup dengan mengoleskan bagian daging lidah buaya yang telah dibelah menjadi dua. Olesan dari daging lidah buaya akan memberikan efek dingin dan menenangkan wajah yang bengkak. 

  • Konsumsi Air Putih

Seseorang yang sedang mengalami sakit gondongan akan merasakan rasa nyeri di sisi rahang belakang. Hal ini menyebabkan penderita sakit gondongan tidak tertarik untuk mengkonsumsi makanan ataupun minuman. Hal ini dapat menyebabkan penderita merasa dehidrasi parah. Oleh karena itu sebaiknya tetap konsumsi cukup air selama sakit agar imunitas tubuh dapat kembali sehat. 

  • Larutan Air Garam

Untuk mengurangi rasa nyeri yang timbul akibat penyakit gondongan bisa dilakukan dengan berkumur menggunakan larutan air garam. Cara membuatnya cukup dengan mencampurkan beberapa sendok garam ke dalam air hangat. Kemudian gunakan air garam yang masih hangat itu untuk berkumur secara rutin agar nyeri berkurang.

Sebenarnya, kunci dari pengobatan penyakit gondongan adalah menaikkan sistem imunitas tubuh agar gondongan dapat menghilang dengan sendirinya. Hanya saja, rasa sakit yang dirasakan penderita akibat gondongan tentu sebaiknya diobati agar tidak mengganggu.

Categories
Obat

Obat Sariawan Alami Tanpa Efek Samping Agar Cepat Sembuh

 Sariawan adalah salah satu bentuk gangguan pada rongga mulut dan bibir yang timbul akibat berbagai macam faktor. Munculnya sariawan dapat menyebabkan penderita kesulitan untuk makan, minum, sikat gigi atau bahkan berbicara. Pasalnya, sariawan yang serupa luka atau radang pada bibir ini akan menimbulkan rasa perih yang sangat mengganggu. 

Penyebab Munculnya Sariawan

Faktor utama penyebab dari munculnya sariawan adalah karena keberadaan jamur candida albicans. Jamur ini sebenarnya secara alami ada di dalam mulut. Hanya saja saat seseorang sariawan maka jamur ini akan menyebabkan timbulnya luka atau radang yang disebut sariawan. Berikut adalah faktor risiko munculnya sariawan di rongga mulut dan bibir.

  • Kekurangan konsumsi zat besi dan juga vitamin B
  • Konsumsi obat yang menyebabkan rongga mulut menjadi lebih kering karena produksi air liur menurun
  • Kebersihan rongga mulut yang kurang terjaga akan menyebabkan jamur candida albicans lebih mudah tumbuh subur. Jamur candida albicans yang berjumlah banyak akan meningkatkan kemungkinan munculnya sariawan.
  • Menurunnya sistem imunitas tubuh. Riset menunjukkan bahwa mereka yang sedang mengalami stres cenderung lebih berisiko mengalami sariawan. Stres akan menyebabkan daya tahan tubuh seseorang menurun sehingga sariawan lebih mudah timbul.
  • Terkena gigitan atau terluka. Daerah bibir atau dinding mulut yang tidak sengaja tergigit ketika seseorang mengunyah makanan juga bisa menyebabkan timbulnya sariawan. Selain karena gigitan, penggunaan sikat gigi yang terlalu kasar sehingga menyebabkan daerah rongga mulut luka juga menyebabkan timbulnya sariawan.

Baca juga: Obat Radang Tenggorokan yang Manjur

Pengobatan Sariawan Secara Alami

Meski di apotek tersedia obat-obatan untuk sariawan, namun tidak ada salahnya jika Anda menggunakan cara alami di bawah ini. Cara alami di bawah ini bisa digunakan untuk sariawan kecil yang memang tidak berlangsung lama. Untuk kasus parah hingga sangat mengganggu, sebaiknya kunjungi dokter karena dikhawatirkan ada radang tertentu di area rongga mulut.

  • Mengkonsumsi Banyak Air Putih

Sebaiknya konsumsi air putih sekurang-kurangnya 2,7 liter setiap hari atau sekitar 11 gelas ukuran sedang. Air putih akan membantu mempercepat penyembuhan sariawan di daerah rongga mulut yang disebabkan oleh kekurangan cairan dan mineral

  • Mengkonsumsi Makanan Sehat

Anda disarankan untuk menjauhi makan-makanan instan atau fast food jika ingin segera sembuh dari sariawan. Makanan sehat yang disarankan seperti vitamin B, vitamin C, zat besi, dan juga folat. Anda bisa menemukan vitamin dan mineral ini dalam berbagai makanan alami seperti sayuran hijau, buah jeruk dan berbagai buah lainnya. 

  • Memanfaatkan Es Batu

Anda bisa menggunakan bongkahan es batu untuk membantu penyembuhan sariawan. Caranya cukup dengan meletakkan bongkahan es batu ukuran kecil ke bagian yang terkena sariawan. Diamkan es batu tersebut sampai esnya mencair.

  • Berkumur Larutan Garam

Gunakan larutan garam untuk berkumur beberapa kali sehari. Anda bisa membuatnya dengan mencampurkan beberapa sendok garam ke dalam air hangat. Air garam dapat menetralkan tingkat keasaman pada rongga mulut sehingga pH lebih terjaga. Asam sendiri bisa muncul di mulut akibat aktivitas bakteri. 

  • Menggunakan Obat Maag Cair

Anda juga bisa menggunakan obat maag cair dari apotek untuk kemudian dioleskan pada bagian yang terkena sariawan. Obat maag cair mengandung magnesium hidroksida yang berfungsi untuk meredakan sariawan.

Untuk mengatasi timbulnya sariawan sebenarnya bisa menggunakan obat-obatan alami seperti di atas. Selain itu, memahami faktor risiko penyebab sariawan akan membantu Anda agar terhindar dari sariawan. Pastikan Anda mengkonsumsi cukup air, vitamin dan mineral agar terhindar dari sariawan.

Categories
Obat

Kenali Obat Radang Tenggorokan Kimia dan Alami

Radang tenggorokan adalah salah satu bentuk gangguan yang paling sering menyerang anak-anak hingga mereka yang telah dewasa. Gangguan ini bisa disebabkan oleh berbagai macam hal baik itu infeksi bakteri, reaksi alergi, infeksi akibat virus, merokok, ataupun polutan di udara perkotaan yang tidak sengaja terhirup. Orang dengan kebiasaan berteriak pun memiliki risiko radang tenggorokan lebih besar. 

Untuk mengatasi radang tenggorokan bisa dilakukan dengan obat alami maupun obat apotek. Berikut jenis obat-obatannya.

Obat Radang Tenggorokan Alami

Kunci dari memanfaatkan obat radang tenggorokan alami adalah ketekunan. Pasalnya obat alami biasanya memang tidak akan langsung memberikan efek. Butuh beberapa kali konsumsi baru akan tampak hasilnya.

  • Air Lemon

Seperti yang kita ketahui bahwa lemon merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan vitamin C. Vitamin C pada air lemon akan bekerja sebagai antioksidan untuk memperbaiki sistem imun tubuh. Alhasil tubuh akan lebih terhindar dari berbagai serangan infeksi baik itu dari virus maupun bakteri. Untuk mendapatkan manfaat lemon cukup peras sebanyak satu buah lemon dan masukkan ke dalam air putih. Minum air ini setiap hari.

  • Berkumur dengan Air Garam

Cara mudah dan murah dalam meredakan radang tenggorokan secara alami adalah berkumur menggunakan air garam. Caranya cukup mencampurkan satu sendok teh garam ke dalam segelas air hangat. Gunakan campuran ini untuk berkumur setiap hari. Saat berkumur Anda harus menengadahkan kepala ke atas sedikit supaya cairan menjangkau tenggorokan. 

  • Madu Alami

Madu alami memiliki kemampuan dalam membasmi bakteri di dalam tenggorokan yang menyebabkan peradangan. Selain itu, konsumsi madu juga dapat menurunkan jumlah lendir yang diproduksi di area tenggorokan. Untuk mengkonsumsi madu sebagai obat radang tenggorokan alami cukup dengan mencampurkan dua sendok madu dengan air hangat dan minum sebelum tidur. 

  • Air Kayu Manis

Kayu manis ternyata memiliki kemampuan sebagai antibakteri dan juga antioksidan yang baik dalam meningkatkan daya tahan tubuh. Caranya cukup mencampurkan kayu manis ke dalam teh hangat serta air hangat dan konsumsi minuman ini setiap hari. 

Obat Radang Tenggorokan yang Tersedia di Apotek

Anda bisa memilih antara menggunakan obat radang alami ataupun yang kimiawi. Obat kimiawi memang biasanya lebih cepat memiliki efek untuk melegakan tenggorokan. Meski begitu, obat alami memiliki nilai lebih berupa sangat kecilnya efek samping. 

  • Tablet Isap

Anda pasti dapat dengan mudah menemukan tablet isap atau dikenal pula sebagai lozenges di apotek. Obat ini bahkan terkadang juga bisa ditemukan di minimarket. Tablet isap secara sekilas mungkin terlihat seperti permen namun penggunaannya tentu tidak boleh sembarangan karena merupakan obat. Di dalam tablet isap terdapat zat aktif yang bertindak sebagai anestetik, antiradang, dan antiseptik. Ketika mengkonsumsi tablet isap maka rongga mulut akan memproduksi lebih banyak air ludah.

  • Obat Meredakan Nyeri

Untuk meredakan rasa sakit atau nyeri akibat radang tenggorokan, maka di apotek tersedia obat paracetamol dan acetaminophen. Hanya saja obat ini tidak bertindak untuk mengatasi radang.

  • Obat Antiradang

Untuk mengatasi radang maka obat di apotek yang tersedia seperti ibuprofen. Obat ini bisa menurunkan rasa sakit hingga melegakan peradangan.

  • Obat Kumur

Untuk meredakan rasa sakit pada area tenggorokan akibat radang bisa mengkonsumsi obat kumur. 

Sebaiknya segera kunjungi dokter apabila radang yang muncul pada tenggorokan terasa mengganggu. Pasalnya untuk beberapa kasus radang tenggorokan terjadi akibat pengaruh infeksi bakteri. Untuk mengatasi infeksi bakteri maka diharuskan mengkonsumsi antibiotik. Antibiotik hanya bisa diperoleh dengan resep dokter di apotik online.